Santai

Info Arus Mudik Tahun Baru, 647.000 Kendaraan Sudah Kembali Ke Jabotabek

Info Arus Mudik Tahun Baru, 647.000 Kendaraan Sudah Kembali Ke Jabotabek

MOMSMONEY.ID - Info arus mudik tahun baru, 647.000 kendaraan telah kembali ke Jabotabek. Jumlah kendaraan ini naik 14,29% dibanding lalu lintas normal periode Juni 2022 yang tercatat 566.875 kendaraan. 

Sebanyak 647.000 kendaraan yang kembali ke Jakarta selama arus mudik natal dan tahun baru ini merupakan angka kumulatif dari Gerbang Tol Cikupa dari arah Merak, Gerbang Tol Ciawi dari arah Puncak, Gerbang Tol Cikampek dari arah TransJawa, dan Gerbang Tol Kalihurip Utama dari arah Bandung. 

Dibandingkan dengan periode Nataru 2021, total volume lalin ini naik 14,21%, dengan total 567.295 kendaraan. Sementara dibanding prediksi volume lalu lintas Nataru 2022, total volume lalu lalu lintas tersebut naik sebesar 4,76% dengan total 618.474 kendaraan.

Baca Juga: Mbappe & Messi Masuk Daftar Pencetak Gol Terbanyak di Piala Dunia Sepanjang Masa

Info arus mudik tahun baru, distribusi lalu lintas kembali ke Jabotabek mayoritas berasal dari arah Trans Jawa dan Bandung mencapai 314.687 kendaraan (48,6%). Sedang dari arah Merak sebanyak 184.252 kendaraan dan Puncak 148.958 kendaraan. 

Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan untuk mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol. Pastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima.

Kemudian, mematuhi protokol kesehatan (menggunakan masker, cuci tangan dan menjaga jarak) saat berada di rest area, pastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas.

Baca Juga: Kabar Terbaru Pele, Begini Kata Anak Legendaris Sepak Bola Brasil Ini

Informasi lalu lintas arus mudik tahun baru terkini dan permintaan pelayanan lalu lintas jalan tol dapat diakses melalui One Call Center 24 Jam Jasa Marga di nomor 14080, Twitter @PTJASAMARGA, serta aplikasi Travoy untuk pengguna iOS dan Android.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News