HOME, InvesYuk

IHSG Tampil Prima pada Pembukaan Kamis 2 Desember 2021

IHSG Tampil Prima pada Pembukaan Kamis 2 Desember 2021

MOMSMONEY.ID - Usai ditutup melemah pada Rabu (1/12), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka lebih prima pada Kamis (2/12) pukul 09.01. IHSG tercatat naik 10 poin ke level 6.507.

Hal yang bisa mempengaruhi IHSG, diantaranya adalah update Inflasi November 2021 yang tercatat sebesar 0,37% MoM dan 1,75% YoY. Menurut analis BRI Danarkesa sekuritas dalam risetnya Kamis (2/12), penopang inflansi adalah kenaikan harga yang signifikan dari tiga kelompok pengeluaran yakni makanan, minuman, dan tembakau, lalu  transportasi dan perumahan, serta air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga. 

Baca Juga: IHSG Ditutup Melemah di Awal Bulan Desember

Analis Teknikal BRI Danareksa memproyeksikan, IHSG diprediksi akan bergerak beragam tetapi cenderung ke arah melemah. Hari ini support IHSG diramalkan akan ada di level  6,471/6,500sementara untuk resisten di level 6,539/6,628. 

Saham yang layak dikoleksi diantaranya ada ADRO, ASSA, dan ANTM. Sementara yang direkomendasikan dijual adalah WIKA dan RALS. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News