Santai

Comeback dengan This Is Why, Ini Daftar 6 Lagu Hits Terbaik Band Paramore!

Comeback dengan This Is Why, Ini Daftar 6 Lagu Hits Terbaik Band Paramore!

MOMSMONEY.ID - Pecinta musik tentunya sudah tidak asing lagi dengan grup pop rock bernama Paramore. Band ini merupakan band legendaris yang telah terbentuk sejak tahun 2004.

Paramore kini beranggotakan Hayley William, Taylor York, dan Zac Farro. Setelah hiatus sekian lama, akhirnya Paramore kembali dengan single terbarunya yang berjudul This Is Why.

Lagu This Is Why sendiri berhasil mengobati kerinduan para fans dengan Paramore yang akhirnya bisa terbayar lunas setelah lagu dan video klip ini dirilis kemarin (29/9).

Baca Juga: 5 Dokumenter Underrated Netflix yang Wajib Ditonton!

Hingga saat kini, lagu This Is Why telah mengumpulkan sebanyak 1,4 juta penonton di Youtube Paramore.

Memperoleh antusiasme tinggi dengan lagu This Is Why, ternyata masih banyak lagu lain dari Paramore yang menjadi hits populer. Berikut ini beberapa di antaranya.

Hard Times

Hard Times adalah lagu dari Paramore yang ada pada album kelima mereka yang bertajuk After Laughter. Lagu ini sendiri dirilis pada April 2017 dan mendapatkan respon positif dari para penggemarnya. Hard Times merupakan lagu yang menceritakan tentang pengalaman seseorang yang harus melalui saat-saat sulit di tengah upaya untuk mewujudkan mimpi.

Decode

Fans film fantasi Twillight tentunya sudah tak asing lagi dengan lagu berjudul Decode dari Paramore ini. Decode merupakan lagu soundtrack populer yang dibawakan oleh band Paramore pada tahun 2008. Hayley sebagai penulis agu ini menceritakan bahwa Decode  terinspirasi dari hubungan rumit yang dialami kedua karakter utama dalam film Twillight, Bella dan Edward.

Still Into You

Dirilis pada tahun 2013 silam, lagu Still Into You dari Paramore berhasil mencatat 222 juta penonton dalam video klip di Youtubenya, hingga saat ini. Memiliki irama pop rock, power pop, new wave, dan alternative rock, lagu ini memiliki lirik yang catchy dan menyenangkan untuk didengar. Lirik lagu ini terinspirasi dari hubungan Hayley dengan kekasihnya Chad Gilbert, bahwa perasaannya masih sama dari hari pertama mereka bertemu hingga hari ini.

Ain’t It Fun

Lagu yang satu ini merupakan lagu Paramore yang telah dirilis pada bulan Februari 2014 silam. Ain’t It Fun merupakan single terakhir yang dirilis untuk album keempat mereka yaitu Paramore. Lagu ini mencatat banyak kritik positif serta mencatat sebanyak 155 juta penonton di Youtube untuk video klipnya. Ain’t It Fun juga tercatat sebagai lagu terpopuler dari Paramore yang menduduki peringkat atas di Billboard Hot 100.

Brick by Boring Brick

Jika ingin mendengarkan lagu dengan irama rock yang kental, maka lagu Brick by Boring Brick dari Paramore ini bisa dipilih. Lagu ini dirilis pada tahun 2009 dan tampil menjadi soundtrack dari serial The Vampire Diaries dalam episode Under Control di tahun 2010. Liriknya menceritakan tentang kisah seorang gadis yang memiliki fantasi manis namun berubah menjadi kelam dan membuatnya ingin melarikan diri dari fantasi tersebut.

The Only Exception

Lagu selanjutnya dari Paramore yang juga memiliki popularitas tinggi adalah lagu sendu yang berjudul The Only Exception. Lagu ini mencatat 218 juta penonton pada video klip yang dirilis di Youtube Paramore. Lirik lagu The Only Exception menceritakan tentang kisah seorang protagonis yang tidak mempercayai cinta dan mencoba untuk menjauhinya. Hingga ia bertemu dengan sosok yang menjadi pengecualiannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News