HOME, Keluarga

Cocok untuk Anak Perempuan, Berikut Inspirasi Desain Kamar Tidur Serba Unicorn

Cocok untuk Anak Perempuan, Berikut Inspirasi Desain Kamar Tidur Serba Unicorn

MOMSMONEY.ID - Unicorn adalah salah satu hewan atau makhluk fantasi yang cukup banyak digunakan untuk barang anak-anak perempuan, misalnya boneka, tas, hingga sprei.

Karena kepopulerannya tersebut, unicorn kadang dijadikan tema untuk kamar tidur anak perempuan. Memang, perpaduan unicorn yang lucu dan warna-warna pastel yang lembut terlihat sangat menggemaskan sehingga cocok untuk kamar mereka.

Nah, jika anak Anda ingin memiliki kamar tidur bertema unicorn, yuk tengok inspirasinya di sini. Siapa tahu, ada desain kamar tidur yang menarik perhatiannya!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kipas Angin Berdiri Berkualitas, Rumah Jadi Sejuk!

Gambar unicorn sebagai pemanis

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by @at_home_at_no.288

Kamar tidur anak perempuan memang identik dengan warna pink atau merah muda yang manis. Supaya tidak terkesan kekanak-kanakan, Anda bisa menggunakan warna pink pastel atau dusty pink yang terlihat lebih kalem di kamar anak Anda, seperti pada gambar di atas.

Supaya terlihat makin manis, pemilik kamar menambahkan hiasan dan gambar bertema unicorn di area dinding yang masih kosong. Walaupun hanya berupa gambar, hal tersebut sudah cukup untuk memberi sentuhan yang cantik di kamar.

Tema binatang yang lucu

Anak perempuan biasanya menyukai hewan yang terlihat lucu. Jadi, selain menggunakan warna pink, Anda juga bisa menambahkan unsur hewan lewat motif sprei, hiasan dinding, maupun boneka.

Pada kamar di atas yang didominasi warna pink dan putih, unsur hewan cukup kentara. Namun, salah satu yang cukup menarik perhatian adalah unicorn yang hadir dalam bentuk hiasan dinding dan boneka di atas kasur. Perpaduan antara warna pink dan hewan-hewan yang lucu membuat kamar tidur tersebut makin menggemaskan.

Baca Juga: 5 Cara Merawat Lantai Semen Agar Selalu Kinclong, Mudah Dilakukan

Wallpaper dan sprei yang senada

Jika dua kamar sebelumnya cocok untuk anak-anak, kamar yang satu ini memiliki tema warna ungu dan mauve yang terkesan lebih dewasa, sehingga bisa digunakan untuk remaja.

Hanya dengan sekali lihat, Anda akan langsung merasakan kesan fantasi yang hadir pada kamar ini karena unsur unicorn yang sangat kentara. Unsur unicorn pada kamar ini hadir lewat penggunaan sprei, wallpaper, dan pajangan meja berbentuk unicorn. Wallpapernya hanya digunakan pada satu sisi dinding untuk menciptakan dinding aksen yang menarik perhatian.

Ceria dan playful

Berbeda dengan kamar-kamar sebelumnya, kamar ini tidak menggunakan warna pink atau ungu yang feminin sebagai warna utamanya. Namun, kesan ceria dan playful yang khas anak-anak masih ada berkat unsur unicorn dan gambar-gambar lainnya yang lucu.

Unicorn pada kamar ini hadir lewat sprei dan hiasan dinding yang simpel dan minimalis. Sisa kamar didekorasi dengan beragam barang yang terlihat meriah dan berwarna-warni, misalnya rumbai-rumbai, bantal pelangi, dan wallpaper di dinding. Karena kamar tersebut didominasi warna putih, keseluruhan kamar masih tetap enak dipandang.

Selanjutnya: Yuk, Jaga Kebersihan dan Kerapian Rumah dengan 6 Kebiasaan Ini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News