HOME, Keluarga

Cerah Bak Matahari, Ini 5 Inspirasi Wallpaper Warna Kuning untuk Interior Rumah

Cerah Bak Matahari, Ini 5 Inspirasi Wallpaper Warna Kuning untuk Interior Rumah

MOMSMONEY.ID - Warna kuning merupakan warna yang disukai banyak orang untuk interior rumah. Penggunaannya pun tak terbatas, mulai dari warna dinding, furnitur, hingga pernak-pernik ruangan.

Berbicara soal penggunaan warna kuning pada dinding, Anda tidak harus bergantung sepenuhnya pada cat dinding. Namun, Anda juga bisa menggunakan wallpaper dengan beragam motif dan gaya yang bisa disesuaikan dengan gaya interior rumah, mulai dari vintage hingga modern.

Penasaran dengan penggunaan wallpaper warna kuning pada interior rumah? Berikut inspirasinya.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Motif Wallpaper yang Populer, Bikin Interior Rumah Makin Trendi!

Segar dan cerah

Wallpaper di atas menggunakan warna dasar putih yang bersih dengan motif bunga berwarna kuning pastel. Karena didominasi warna putih, warna kuning pada wallpaper tidak terlalu mencolok sehingga memberikan kesan lembut yang cerah ke dalam ruangan.

Furnitur dan pernak-pernik yang digunakan pun berwarna senada agar ruangan terlihat makin ceria.

Kesan vintage yang cantik

Wallpaper dengan gambar-gambar kecil yang menyerupai lukisan memang ampuh memberi kesan vintage yang klasik dan cantik ke dalam ruangan. Wallpaper pada gambar di atas menggunakan warna kuning tua yang kalem dengan gambar danau angsa yang lucu.

Supaya tidak terlalu ramai, furnitur dan pernak-pernik yang digunakan dalam ruangan sebaiknya memiliki warna netral yang polos.

Modern dan kekinian

Wallpaper yang satu ini cocok untuk Anda yang menginginkan kesan modern ke dalam rumah. Dengan pola kotak-kotak dan gradasi warna yang lembut, keberadaan wallpaper di atas ini dapat memberikan sentuhan hangat yang simpel ke dalam ruangan.

Kombinasikan dengan warna hangat lainnya, misalnya coklat kayu dengan sedikit aksen hitam yang tegas seperti pada gambar.

Baca Juga: Inspirasi Wallpaper Motif Tropis, Serasa Liburan di Pantai

Perpaduan warna netral

Warna netral memang mampu menyeimbangkan kesan dingin atau hangat pada suatu ruangan. Contohnya seperti ruangan di atas, yang menggunakan wallpaper dengan kombinasi warna kuning, abu-abu, dan putih.

Warna-warna netral yang cenderung dominan pada wallpaper membuat keberadaan warna kuning tidak terlalu mencolok, sehingga masih nyaman dipandang.

Plafon yang eyecatching

Jika Anda menginginkan kesan ruangan yang unik, coba gunakan wallpaper pada plafon seperti gambar di atas. Di dalam ruangan yang didominasi warna hijau gelap, penampilan plafon seperti ini tentu langsung menarik perhatian.

Ditambah dengan warna kuning dan putih serta pola wallpaper yang mencolok, kesan eyecatching tersebut pun makin terasa.

Itulah beberapa contoh interior rumah dengan wallpaper berwarna kuning yang bisa Anda jadikan inspirasi. Kira-kira, ruangan mana yang menjadi favorit Anda?

Selanjutnya: 9 Karakteristik Rumah Gaya Jepang yang Hangat dan Menenangkan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News