AturUang

Cara Buka Rekening BSI Online Tanpa Ribet Bisa Dari Rumah

Cara Buka Rekening BSI Online Tanpa Ribet Bisa Dari Rumah

MOMSMONEY.ID - Bank Syariah Indonesia (BSI) kini semakin memudahkan Anda untuk mengakses produknya. Anda bisa buka rekening BSI online hanya dari rumah. Yuk simak cara buka rekening BSI online lebih lanjut. 

Bank Syariah Indonesia (BSI) adalah bank syariah terbesar di Indonesia yang merupakan penggabungan dari Bank Syariah Mandiri, BRI Syariah dan BNI Syariah. Penggabungan ketiga bank syariah pelat merah jadi satu perusahaan ini tentu membuat permodalan BSI semakin besar. 

Baca Juga: Promo Terbatas Golden Lamian 2 November 2022, Redeem Kupon 2 For Rp 57 rb

Anda juga mungkin jadi lebih tertarik dan semakin percaya dengan BSI saat ini. Nah jika Anda ingin membuka rekening BSI, caranya mudah. Buka rekening BSI bisa online dari rumah. 

Melansir situs resmi BSI, snda hanya perlu menyiapkan dokumen penting e-KTP dan NPWP jika ada. Kemudian siapkan tandatangan di atas kertas putih. 

Begini cara mudah buka rekening BSI Online tanpa ribet

  1. Buka aplikasi BSI Mobile kemudian pilih Buka Rekening
  2. Pilih jenis rekening sesuai kebutuhan Anda. BSI memberikan dua piihan yaitu Easy Mudhabarah dan Easy Wadiah. 
  3. Unggah dokumen yang diperlukan seperti KTP, NPWP jika ada, tanda tangan dan mengisi data diri. 
  4. Melakukan video call untuk verifikasi.
  5. Rekening berhasil dibuat, Anda akan meerima kode aktivasi setelah itu rekening Anda sudah dapat digunakan untuk transaksi melalui BSI Mobile.

Untuk mengaktifkan rekening tersebut, Anda perlu melakukan setoran awal minimal Rp 100.000. Setoran bisa diberikan melalui transfer bank. Kemudian kartu debit dapat diambil di cabang Bank Syariah Indonesia terdekat. 

Jenis tabungan rekening BSI Online yang bisa Anda pilih

Saat membuka rekening BSI online Anda dapat memilih antara tabungan Easy Mudhabarah dan Easy Wadiah. Berikut penjelasan setiap jenis tabungan tersebut:

1. Tabungan Easy Wadiah

Merupakan tabungan rupiah dengan akad Wadiah yad Dhamanah.

Keunggulan:

  • Bebas biaya administrasi bulanan.
  • Bebas biaya tarik tunai di lebih dari 17.000 ATM BSI dan ATM Mandiri.
  • Bebas biaya transaksi QRIS.
  • Bebas biaya transaksi kartu debit di semua EDC.

Baca Juga: Cara Mengaktifkan VPN di HP Tanpa Aplikasi, Cukup Lakukan Hal Berikut

2. Tabungan Easy Mudhabarah

Merupakan tabungan rupiah dengan akad Mudhabarah Mutlaqah.

Keunggulan:

  • Memiliki bagi hasil yang kompetitif. 
  • Bebas biaya tarik tunai di lebih dari 17.000 ATM BSI dan ATM Mandiri. 
  • Bebas biaya transaksi QRIS.
  • Bebas biaya transaksi kartu debit di semua EDC. 

Demikian informasi mengenai cara buka rekening BSI online. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News