HOME, Santai

Cara Bayar Tagihan Kartu Halo, dari MyTelkomsel Sampai GraPARI

Cara Bayar Tagihan Kartu Halo, dari MyTelkomsel Sampai GraPARI

MOMSMONEY.ID - Kartu pascabayar merupakan salah satu pilihan kartu seluler atau SIM yang cukup banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia.

Di samping kartu prabayar, setiap provider atau operator seluler biasanya juga memiliki layanan kartu pascabayar. Contohnya adalah Telkomsel dengan produknya yang dikenal dengan nama Telkomsel Halo.

Dilansir dari IDN Times, operator seluler yang menyediakan kartu pascabayar akan memberlakukan tagihan yang berisi rincian pemakaian kartu dan harus dibayar setiap bulannya.

Nah, untuk membayar tagihan kartu pascabayar tersebut, ada beragam fasilitas yang bisa dimanfaatkan. Sebagai penyedia layanan kartu Halo, Telkomsel sudah menyediakan jalur tersendiri untuk membayar tagihan kartu pascabayar tersebut, yaitu mulai dari aplikasi MyTelkomsel hingga GraPARI.

Baca Juga: Hanya 3 Hari, Beli Pulsa dan Bayar Tagihan di Tokopedia Dapat Cashback 400.000

Yuk, simak langkah-langkah berikut untuk mengetahui cara membayar tagihan kartu Halo!

Aplikasi MyTelkomsel

  • Unduh dan buka aplikasi MyTelkomsel di ponsel Anda.
  • Pilih menu Akun.
  • Pilih opsi Tagihan Saya.
  • Pilih Bayar Tagihan.

Website MyTelkomsel

  • Kunjungi laman my.telkomsel.com.
  • Masukkan nomor Telkomsel Anda dan PIN T-Care pada kolom yang disediakan.
  • Pilih menu Bayar Tagihan kartuHalo.
  • Masukkan nomor kartuHalo Anda.
  • Pilih metode pembayaran yang akan digunakan.
  • Selesaikan pembayaran, lalu jangan lupa log out setelah pembayaran selesai.

Baca Juga: Promo ACE Hardware Mei 2022, Diskon Spesial untuk Furnitur hingga Alat Kebersihan

Aplikasi LinkAja

  • Buka aplikasi LinkAja.
  • Pilih menu Lainnya.
  • Pilih menu kartuHalo.
  • Untuk membayar nomor sendiri, nomor akan terdeteksi secara otomatis. Konfirmasi tagihan, lalu masukkan PIN.
  • Untuk membayar nomor orang lain, masukkan nomor telepon pada kolom yang tersedia. Konfirmasi tagihan, lalu masukkan PIN.

Baca Juga: Promo GoPay dan IM3, Beli Pulsa dan Paket Data Cashback 50%

Asisten Virtual Telkomsel

  • Kunjungi akun resmi Telkomsel di aplikasi LINE, FB Messenger, atau Telegram.
  • Ketik Hai untuk memulai percakapan.
  • Ketik Bayar Tagihan kartuHalo, lalu tekan kirim.
  • Masukkan nomor kartuHalo Anda.
  • Ikuti instruksi pembayaran sesuai yang tertera di layar.

MyGraPARI

  • Kunjungi mesin MyGraPARI terdekat.
  • Pilih menu Pelanggan Telkomsel.
  • Lakukan login dengan nomor ponsel dan OTP.
  • Pilih menu Pembayaran kartuHalo.
  • Masukkan nomor ponsel yang ingin dibayar.
  • Konfirmasi tagihan.
  • Pilih metode pembayaran dengan kartu debit atau kredit.
  • Setelah menyelesaikan pembayaran, Anda akan mendapatkan printout bukti pembayaran.

Itulah langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk membayar tagihan kartu Halo melalui channel-channel yang disediakan oleh Telkomsel.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda, dan selamat mencoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News