HOME, Keluarga

Bolehkah Kucing Peliharaan Diberi Makan Daging Jeroan? Ini Jawabannya

Bolehkah Kucing Peliharaan Diberi Makan Daging Jeroan? Ini Jawabannya

MOMSMONEY.ID - Anda mungkin adalah salah satu dari sekian banyak pemilik yang ingin memanjakan kucing peliharaan dengan makanan-makanan lezat lain.

Makanan lezat ini tidak hanya datang dari produk kemasan komersial, tetapi juga makanan segar yang terkadang juga dimakan manusia. Misalnya, daging jeroan. Apakah kucing boleh memakannya?

Kembali mengingatkan Anda bahwa kucing adalah karnivora sejati, sehingga dia bisa makan daging apa pun.

Jawabannya adalah ya, kucing boleh dan aman makan jeroan, termasuk hati, ginjal, jantung, dan lain-lain. Ini adalah makanan alami yang mereka dapatkan dalam kehidupan liarnya.

Ketika kucing berburu tikus atau burung, mereka akan memakan semua bagian tubuh hewan mangsa, termasuk organ dalam.

Baca Juga: Kucing Suka Memuntahkan Kembali Makanannya? Ketahui Penyebabnya di Sini

Dilansir dari Wag! Daging jeroan memiliki berbagai manfaat kesehatan bagi manusia dan juga hewan.

Para ahli menyamakan daging organ dengan makanan super untuk kucing. Ini penuh dengan protein, vitamin, mineral, dan nutrisi lainnya yang sangat baik.

Tak heran bila beberapa produk makanan kucing juga mengandung bahan ini.

Jika Anda ingin mengetahui nutrisi apa saja yang tersimpan di dalam jeroan, berikut bagan daftar nutrisi yang membandingkan satu ons (28 g).

Ini membandingkan isi nutrisi dari bagian hati mentah sapi, ginjal mentah sapi, dan daging mentah sapi yang diberi makan rumput, melansir Petmd.

Daftar Nutrisi Daging Jeroan

Selain itu, daging jeroan juga sangat bermanfaat untuk kucing yang lebih tua atau sakit. Sebab, bagi kucing, daging jeroan memiliki aroma kuat yang dapat menarik perhatian ketika kucing kehilangan nafsu makan, menawarkan mereka pilihan makanan bernutrisi lain saat daging biasa sudah tidak menarik.

Baca Juga: Ketahui Apa Saja Nutrisi yang Perlu Didapatkan Anak Kucing dari Makanannya

Namun, ada satu kekhawatiran tentang pemberian daging jeroan untuk kucing, yakni bagian ginjal dan hati yang mengandung semua residu beracun dari sumber daging. Sebab, bagian-bagian tersebut memang berperan sebagai filter di dalam tubuh, tetapi ternak yang dipelihara dalam peternakan semestinya lebih aman.

Selain itu, memilih daging organ dari hewan yang diberi makan rumput dapat semakin menurunkan kadar racun dalam daging.

Anda sebaiknya juga tidak terlalu banyak memberi makanan jeroan hati kepada kucing, karena dapat menyebabkan kadar natrium berlebihan yang seiring waktu dapat menyebabkan tekanan darah tinggi.

Terlalu banyak makan hati juga dapa menyebabkan keracunan vitamin A. Maka, sebaiknya porsi hati jeroan yang diberikan kepada kucing tidak lebih dari 5% asupan kalori utamanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News