AturUang

Bisa Pinjam KTA di BCA Hingga Rp 100 Juta, Berikut Caranya

Bisa Pinjam KTA di BCA Hingga Rp 100 Juta, Berikut Caranya

MOMSMONEY.ID – Butuh dana untuk penuhi segala kebutuhan seperti renovasi rumah, biaya pernikahan anak atau biaya pendidikan? Nah, tidak perlu pusing, karena moms bisa memanfaatkan kredit tanpa agunan (KTA) dari perbankan, nantinya dana ini bisa Anda manfaatkan untuk kebutuhan apapun.

Salah satunya, Bank Central Asia (BCA) punya penawaran KTA bernama Pinjaman Personal. Anda bisa mengajukan pinjaman kredit personal ini dengan plafon mencapai Rp 100 juta. BCA juga punya penawaran suku bunga rendah yakni hanya 1% untuk jangka waktu angsuran mulai dari 1 tahun, 2 tahun atau 3 tahun.

Menarik tidak moms? Seperti sih rincian biaya pinjaman personal di BCA? Berikut rinciannya :

Baca Juga: Ingin Punya Deposito Via Online, Berikut Cara Buka Deposito di Livin' by Mandiri

Berikut Biayanya :

Keterangan

Biaya

Biaya Provisi

1% dari pinjaman yang disetujui atau minimum Rp100.000

Suku bunga angsuran (flat)

  • 12 bulan, 1.00%/bulan (12%/tahun)
  • 24 bulan, 1.03%/bulan (12,36%/tahun)
  • 36 bulan, 1.07%/bulan (12,84%/tahun)

Denda Keterlambatan

0,28% per hari dari angsuran

Biaya administrasi pelunasan dipercepat

Sebesar Rp200.000 (Pelunasan dapat dilakukan minimal sudah 6x membayar angsuran).

Berikut Limitnya :

Keterangan

Retail - Payroll BCA

Plafon Pinjaman

  1. juta s/d 100 juta

Baca Juga: Simpan Deposito Rp 10 Juta di BCA Dapat Bunga 1,90%

Jika moms tertarik, berikut syarat dan tata caranya :

  1. Warga Negara Indonesia domisili di Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Magelang, Surakarta, Surabaya, Mojokerto, Medan, Batam, Tanjung Pinang, Palembang, Denpasar, Cakranegara dan Makassar.
  2. Batas usia minimum 21 tahun & maksimum 55 tahun (pada saat BCA Personal Loan lunas).
  3. Penghasilan per bulan:
    • Minimal Rp2.500.000 untuk daerah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan dan Batam
    • Minimal Rp2.000.000 untuk daerah lainnya.
  4. Karyawan yang merupakan peserta/karyawan dari peserta fasilitas Payroll BCA atau minimum keanggotaan Kartu Kredit BCA selama 1 (satu) tahun.

Baca Juga: Tertarik untuk Datang ke Cabang Digital Bank Mandiri, Yuk Simak Setiap Tipenya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News