Santai

Bertambah 87.501 Orang, Siksa Kubur Raup 3,4 Juta Orang hingga Hari Ke-15 Tayang

Bertambah 87.501 Orang, Siksa Kubur Raup 3,4 Juta Orang hingga Hari Ke-15 Tayang

MOMSMONEY.ID - Film horor religi Siksa Kubur mencatat 3.411.377 penonton hingga hari ke-15 penayangannya atau hingga Kamis (25/4).

Jumlah yang didapatkan hari sebelumnya sebesar 3.323.876 orang. Dengan begitu, terdapat penambahan penonton di hari ke-15 sebanyak 87.501 orang.

"Wohoo terima kasih teman-teman yang udah nonton Siksa Kubur di bioskop," tulis akun Instagram comeandseepictures di salah satu unggahannya, Jumat (26/4).

Film buatan Joko Anwar ini tayang di bioskop sejak 11 April dan meraup penonton sebanyak 257.871 orang di hari pertama penayangan.

Baca Juga: Film Dua Hati Biru Sudah Disaksikan 361.469 Orang

Film horor religi ini bercerita tentang upaya pembuktikan karakter Sita, yang ingin menunjukkan bahwa siksa kubur tidak ada dan agama tidak nyata.

Upaya pembuktian ini bukan tanpa alasan. Ini dimulai setelah kedua orang tua Sita meninggal sebagai korban bom bunuh diri ketika dirinya masih kecil.

Film horor ini menghadirkan berbagai talenta terbaik film Indonesia, bukan hanya aktor tetapi juga para krunya. Mulai dari Faradina Mufti, Reza Rahadian, Happy Salma, Fachri Albar, Putri Ayudya.

Ada juga para pemeran kawakan seperti Christine Hakim, Slamet Rahardjo, Arswendi Bening, Niniek L Karim, dan Jajang C Noer, serta hadirnya bintang baru Runny Rudiyanti, Haydar Salishz, Muzakki Ramdhan, dan Widuri Puteri.

Selanjutnya: Kemenkeu Catat Realisasi Penerimaan Pajak Kripto Mencapai Rp 112 Miliar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News