HOME, Bugar

Berikut 3 Bahan Alami yang Dianggap Efektif Meredakan Jerawat Meradang

Berikut 3 Bahan Alami yang Dianggap Efektif Meredakan Jerawat Meradang

MOMSMONEY.ID - Jerawat meradang ditandai dengan bengkak, kemerahan dan rasa sakit yang ditimbulkan. Masalah kulit yang satu ini tentunya membuat Anda merasa tidak nyaman. Meredakan jerawat yang meradang membutuhkan bahan alami tertentu, contohnya tea tree.

Tea tree dipercaya dapat menenangkan jerawat meradang. Ternyata masih ada beberapa bahan alami lain untuk mengatasi masalah ini. Untuk info lebih jelasnya, berikut beberapa bahan alami yang dapat meredakan jerawat meradang dilansir dari cleanandclear.co.id, yaitu. 

Blind Pimple

1. Salicylic Acid

Bahan alami untuk meredakan jerawat meradang pertama adalah Salicylic Acid. Kandungan salicylic acid dalam skincare digunakan untuk membantu mengurangi peradangan pada jerawat. Salicylic acid bekerja dengan cara masuk ke dalam pori-pori lalu membersihkan sampai tuntas, sehingga jerawat cepat kempes.

Kandungan ini memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu menenangkan jerawat yang meradang. Selain mengatasi jerawat, Salicylic acid juga bisa mengatasi komedo. 

Baca Juga: Ikuti 5 Cara Ini untuk Mengatasi Rambut Lepek Setiap Hari

2. Tea Tree

Bahan alami selanjutnya untuk meredakan jerawat yaitu Tea Tree. Jika Anda memiliki kulit yang cenderung berjerawat atau acne prone, cobalah untuk memilih skincare yang memiliki kandungan tea tree. Bahan aktif ini mampu meredakan jerawat tanpa membuat kulit kering atau mengelupas. Tea tree oil mempunyai sifat antiseptik, antijamur, antibakteri, anti-inflamasi, dan antioksidan yang baik untuk kesehatan kulit. 

3. Centella Asiatica

Bahan alami terakhir untuk meredakan jerawat adalah Centella Asiatica. Centella Asiatica berasal dari tanaman pegagan. Bahan ini banyak digunakan pada skincare untuk kulit berjerawat karena manfaatnya sebagai anti bakteri dan anti inflamasi. 

Tidak hanya untuk mengurangi peradangan jerawat, kandungan Cica dalam skincare juga dipercaya dapat mempercepat proses penyembuhan jerawat dan memudarkan bekasnya. Kemudian, Centella Asiatica juga dapat menjaga keseimbangan kandungan pH kulit berkat antioksidan dan vitamin yang dikandungnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News