HOME, Keluarga

Bean Bag, Alternatif Sofa yang Praktis dan Nyaman

Bean Bag, Alternatif Sofa yang Praktis dan Nyaman

MOMSMONEY.ID - Sejak beberapa tahun belakangan, bean bag menjadi salah satu jenis tempat duduk yang banyak digemari di Indonesia. Tak hanya di rumah, banyak kantor dan kafe yang menggunakan bean bag sebagai pengganti kursi atau sofa.

Nah, bila Anda ingin mencoba menggunakan bean bag, lebih baik ketahui dulu apa itu bean bag dan seperti apa plus dan minusnya.

Dirangkum dari Boss Bean Bags Australia, Bean Bags R Us, dan myzeo.com, berikut beberapa hal yang perlu Anda ketahui soal bean bag.

Baca Juga: Moms, Coba Cara Ini untuk Menghilangkan Bekas Ompol dan Bau Pesing di Kasur

Apa itu bean bag?

Pada dasarnya, bean bag adalah kantung besar yang diisi dengan kacang kering, pellet, atau biji polystyrene. Intinya, bean bag diisi oleh bahan-bahan yang dapat menyesuaikan kontur tubuh ketika duduk di atasnya.

Produk yang pertama kali diperkenalkan pada akhir tahun 60-an dan awal 70-an ini hadir sebagai salah satu variasi tempat duduk yang menawarkan kepraktisan dan kenyamanan karena tidak memiliki rangka seperti kursi pada umumnya.

Saat ini, bean bag tersedia dalam berbagai bentuk, warna, dan desain. Bean bag juga dapat digunakan untuk berbagai keperluan, misalnya untuk bersantai di depan TV atau bekerja di depan laptop.

Baca Juga: Memilih Kursi Kerja yang Baik untuk WFH, Apa Saja Kriterianya?

Kelebihan bean bag

Bean bag menjadi barang yang banyak digemari karena menawarkan banyak kelebihan yang tidak dimiliki jenis tempat duduk lain. Berikut kelebihan bean bag:

  • Nyaman digunakan. Karena bentuk bean bag mengikuti kontur tubuh saat duduk di atasnya, tubuh tidak dipaksa untuk mengikuti bentuk tertentu seperti halnya saat duduk di kursi atau sofa biasa. Anda juga bisa mengubah posisi duduk sesuka hati dan isian bean bag akan mengikuti bentuk tubuh Anda.
  • Bermanfaat untuk postur tubuh. Karena alasan di poin atas, bean bag diklaim bermanfaat untuk postur tubuh dan kesehatan tulang belakang. Sebab, tulang belakang tidak dipaksa untuk mengikuti sandaran kursi, justru sebaliknya.
  • Terjangkau. Jika dibandingkan dengan kursi atau sofa pada umumnya, bean bag tergolong dalam pilihan tempat duduk yang murah dan cukup terjangkau. Jadi, bean bag cocok untuk Anda yang ingin membeli sofa tapi memiliki anggaran terbatas.
  • Mudah dipindahkan. Karena bahan penyusunnya yang ringan, bean bag menawarkan kemudahan portabilitas yang tinggi. Anda bisa memindahkan bean bag ke sudut rumah mana pun yang Anda inginkan, bahkan di luar ruangan sekalipun.
  • Mudah dibersihkan. Umumnya, bean bag terdiri dari lapisan luar layaknya sarung bantal yang dilengkapi ritsleting sehingga bisa dilepas. Nah, jika bean bag Anda kotor, Anda hanya tinggal melepas sarungnya dan memasukannya ke mesin cuci. Simpel, bukan?

Baca Juga: Mengenal Sitrun, Bahan Pembersih Alami yang Serbaguna!

Kekurangan bean bag

Di balik semua kemudahan dan kenyamanan yang ditawarkan bean bag, ada juga beberapa kekurangannya yang patut Anda pertimbangkan, khususnya jika Anda berencana untuk membeli bean bag. Berikut beberapa kekurangan bean bag:

  • Tidak ramah lingkungan. Bean bag yang beredar di pasaran kebanyakan diisi dengan biji polystyrene yang tidak ramah lingkungan apabila dibuang begitu saja. Namun, Anda bisa mendaur ulang isi bean bag dengan mengirimnya ke pusat daur ulang sampah terdekat.
  • Tidak sekuat furnitur lain. Karena bahan penyusunnya tergolong lembut dan tidak memiliki rangka keras, bean bag sangat rentan mengalami sobek di bagian sarung atau kantung biji di dalamnya. Selain itu, seperti bantal, bean bag yang sering diduduki juga dapat mengempis dan rata seiring waktu.
  • Menyulitkan penggunanya untuk bangun. Karena bean bag sangat empuk dan posisinya cukup rendah, Anda yang memiliki masalah dengan pergerakan tubuh (misalnya sedang sakit atau hamil) akan sulit untuk bangun dari bean bag dengan mudah.
  • Tidak disarankan untuk bayi. Permukaan bean bag berisiko “memerangkap” bayi yang ditidurkan di atasnya karena terlalu empuk, sehingga dapat menyebabkan bayi sulit bernapas. Sebaiknya, tidurkan bayi di atas permukaan yang cukup keras dan tidak terlalu empuk.

Nah, itulah beberapa hal yang perlu Anda ketahui soal bean bag. Bagaimana, apakah Anda tertarik mencobanya?

Selanjutnya: Perlu Kecermatan, Begini Cara Merawat Furnitur Berbahan Kulit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News