Santai

8 Fakta Soal Lokasi Penobatan Raja Charles III di Westminster Abbey

8 Fakta Soal Lokasi Penobatan Raja Charles III di Westminster Abbey

MOMSMONEY.ID - Westminster Abbey alias Gereja Ollegiate St Pieter Westminster telah menjadi saksi bisu banyak sejarah penting Inggris. Pada 6 Mei 2023, Westminster Abbey juga akan menjadi lokasi penobatan Raja Charles III, mertua Kate Middleton. 

Setelah Ratu Elizabeth II meninggal, banyak pertanyaan seputar penobatan secara resmi Raja Charles III. Akhirnya, pertanyaan itu terjawab. Mertua Kate Middleton, Raja Charles III dan Camilla akan dinobatkan di Westminster Abbey pada 6 Mei 2023. 

Baca Juga: Strategi Marketing: Cara Meningkatkan Penjualan di Tengah Ancaman Resesi Global

Melansir Architectural Digest, berikut 8 fakta soal lokasi penobatan Raja Charles III, Westminster Abbey:

1. Merupakan bagian dari biara sejak 960 masehi

Fakta pertama soal lokasi penobatan Raja Charles III adalah mengenai asal usul bangunan ini. Biara ini dikenal ketika Raja Edgar dan St Dunstan menemukan sebuah biara dekan dengan sungai Thames pada tahun 960.

Biara tersebut kemudian diperbesar dan diberikan kepada Raja Edward the Confessor pada tahun 1040 untuk menghormati St Peter.

Gereja ini kemudian dikenal dengan nama Westminster karena berada di sebelah barat, yang membedakan dengan Katedral St Paul di timur London. 

Di abad ke-13, Raja Henry III membangun kembali biara ini dengan gaya gotik. Dia merobohkan seluruh gereja kecuali bagian tengahnya.

Lalu, oleh Henry YeveleSedanhkan, dibangun menara ikonik bangunan ini yang didesain oleh Nicholas Hawksmoor dan selesai di tahun 1745.

2. Westminster Abbey tidak berada di bawah Gereja Inggris

Westminster Abbey berada di bawah kendali keluarga kerajaan. Sehingga, tidak tunduk pada uskup agung manapun.

Gereja lain yang berada di bawah kendali kerajaan adalah Kapel St George Windsor, tempat Ratu Elizabeth II dimakamkan dan Kapel Kerajaan di Holyrood Palace juga beberapa kapel di London. 

Baca Juga: Rekomendasi 6 Drama Korea Bertema Pengacara, Ada Vincenzo

3. Hanya dua penobatan yang tidak dilakukan di Westminster Abbey

Penobatan Ratu Elizabeth II

Selain lokasi penobatan Raja Charles III, Westminster Abbey juga menjadi lokasi penobatan raja dan ratu pendahulunya. Hanya ada dua penguasa monarki Inggris yang tidak dinobatkan di Westminster Abbey, Raja Edward V dan Raja Edward VIII.

Raja Edward V hanya berkuasa pada April hingga Juni 1483 dan belum sempat dinobatkan secara resmi sebelum digulingkan oleh Raja Richard III. Sedangkan Raja Edward VIII tidak dinobatkan secara resmi karena menikahi Wallis Simpson. 

4. Westminster Abbey jadi lokasi 16 pernikahan kerajaan

Pernikahan William dan Kate Middleton di Westminster Abbey

Banyak pasangan kerajaan yang menjadikan Westminster Abbey sebagai lokasi pernikahan. Antara lain Raja Henry I dengan Ratu Matilda di tahun 1100.

Kemudian, Raja Richard II dengan Ratu Anne pada 1382, Raja George VI dan Ratu Elizabeth pada 1923, Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip pada 1947.

Terakhir, Westminster Abbey menjadi lokasi pernikahan Pangeran William dengan Putri Kate Middleton pada tahun 2011.

5. Menjadi tempat peristirahatan terakhir sekitar 3.000 tokoh dan pemimpin Inggris

Raja dan Ratu yang termasuk dimakamkan di Westminster Abbery adalah Elizabeth I dan Mary Queen of Scots. Tokoh penting lainnya yang juga dimakamkan di sini adalah Isaac Newton, Robert dan Elizabeth Barret, Charles Dicken dan Stephen Hawking. 

6. Usia kursi penobatan lebih dari 700 tahun

Kursi penobatan di Westminster Abbey

Kursi penobatan di Westminster Abbey adalah benda paling dikenal di dunia. Kursi ini menjadi tempat meletakan Stone of Scone alias batu yang diduga merupakan mioik Yakub berdasarkan Kejadian 28:18 yang dibawa oleh Raja Skotlandia. 

Kursi ini telah digunakan pada upacara penobatan sejak 1308 dan sekarang berada di ruangan khusus di Kapel St George. Batu ini kemudian dicuri oleh nasionalis Skotlandia dan dikembalikan pada 1951. 

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jadi Pemain Sepak Bola Paling Populer di Instagram, Ini Faktanya

7. Para martir modern diabadikan sebagai eksterior Westminster Abbey

Tokoh tersebut adalah Dr Martin Luther King Jr, Wang Zhiming, St Maximilian Kolbe, Ester John dan St Scar Romero. Tokoh ini diyakini sebagai martir yang dianiaya karena keyakinan mereka.

Eksterior ini didesain oleh Tim Crawley dari Rattee & Kent di Cambridge dan diukir dari batu kapir Richemont Perancis. 

8. Seniman David Hockney merancang lukisan di  salah satu jendela di Westminster Abbey

Fakta soal lokasi penobatan Raja Charles III terakhir adalah seniman Inggris David Hockney ditugaskan untuk merancang jendela dalam rangka merayakan pemerintahan Ratu Elizabeth II.

Dia merancang jendela setingg 38 kaki dan lebih dari 11 kaki dirancang menggunakan iPad. Hockney melukiskan pemandangan pedesaan Yorkshire musim semi yang penuh warna. Lukisan ini diresmikan pada tahun 2018. 

Demikian 8 fakta lokasi penobatan Raja Charles III yaitu Westminster Abbey. Menarik, ya, mengulas sejarah bangunan tua di Inggris yang hingga saat ini masih sering digunakan untuk perayaan kerajaan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News