Keluarga

8 Bahan Makanan Pengganti Cabai yang Menghasilkan Sensasi Rasa Pedas

8 Bahan Makanan Pengganti Cabai yang Menghasilkan Sensasi Rasa Pedas

MOMSMONEY.ID - Ada berbagai macam bahan makanan pengganti cabai yang dapat menghasilkan sensasi rasa pedas seperti cabai, lo.

Bahan-bahan makanan ini cocok dan dapat menjadi alternatif apabila harga cabai tengah naik.

Merangkum dari Mamaco, Zax Rosenberg, dan Blue Apron, ini dia bahan makanan pengganti cabai:

Pala

pala

Pala, si rempah asli Nusantara, merupakan salah satu bahan makanan yang dapat menggantikan cabai karena memiliki rasa pedas.

Jika cabai punya rasa pedas yang menggigit lidah, maka pala memiliki rasa pedas yang menghangatkan tenggorokan.

Baca Juga: 6 Jenis Cabai dan Tingkat Kepedasan di Dunia Berdasarkan Skala Scoville

Jahe

Rempah lainnya, yakni jahe, juga dapat menjadi bahan makanan pengganti cabai.

Meski jahe lebih dikenal sebagai rempah untuk olahan minuman hangat, jahe juga dapat digunakan untuk menambahkan cita rsa pedas, terutama pada masakan ala Asia, terutama Indonesia.

Namun, sebagai catatan, tak semua makanan dapat digantikan dengan jahe, karena bisa menimbulkan perbedaan rasa yang cukup mencolok.

Wasabi

Ada banyak orang tak menyukai rasa wasabi. Alasannya pasti sama, karena wasabi punya bau yang begitu khas & aroma panasnya yang bisa menyengat hingga ke hidung.

Meski begitu, wasabi cocok menggantikan cabai pada beberapa hidangan tertentu, khususnya hidangan Jepang. Sebab, sushi hingga sashimi lebih cocok dikombinasikan dengan wasabi dibandingan sambal.

Baca Juga: Metode Memasak ala Meksiko yang Bikin Masakanmu Semakin Pedas, Sudah Tahu?

Merica

Merica

Merica (termasuk lada putih dan lada hitam) merupakan sederet bumbu yang menghasilkan cita rasa pedas. Merica kerap kali dijadikan sebagai bahan pengganti cabai ketika harga cabai sedang naik.

Dibandingkan dengan bumbu lainnya, merica punya rasa panas yang pas dan tak membuat hasil makanan jadi berubah rasa.

Baca Juga: Penggemar Sambal, Ikuti 4 Tips Bikin Sambal yang Awet dan Tahan Lama

Bubuk cabai

bubuk cabai

Bubuk cabai adalah bahan makanan yang memiliki cita rasa paling mendekati dengan cabai. Bagaimana tidak, bumbu yang satu ini memang terbuat dari cabai yang dikeringkan, lalu diolah hingga menjadi bubuk cabai.

Baca Juga: Intip Rahasia Menanam Cabai agar Hasilnya Lebih Pedas, Ikuti Tips Berikut

Szechuan pepper

Szechuan pepper atau lada Sichuan punya cita rasa pedas yang cukup unik sehingga dapat menggantikan cabai.

Jika Lada Sichuan dimakan, maka akan menimbukan sensasi kesemutan dan panas pada lidah. Efek ini dirasa lebih menyengat jika dibandingkan dengan sensasi makan cabai.

Cabai hanya menimbulkan rasa terbakar, sementara lada Sichuan menyebabkan rasa menyengat hingga dapat menimbulkan mati rasa sekejap.

Efek unik dari bahan makanan pengganti cabai yang satu ini wajib Anda coba setidaknya sekali seumur hidup.

Baca Juga: Ada yang Beraroma Buah, Ini Dia 7 Jenis Sambal Unik yang Ada di Berbagai Negara

Horseradish

Horseradish atau yang lebih dikenal sebagai lobak pedas termasuk ke dalam golongan tumbuhan Brassicaceae

Wasabi asli Jepang (bukan wasabi yang sering kita makan di restoran-restoran Jepang) menghasilkan rasa pedas dan sensasi panas yang mirip dengan Horseradish ini.

Paprika

Paprika

Paprika adalah bahan makanan pengganti cabai yang memiliki rasa pedas ringan, cenderung manis.

Mengonsumsi paprika sangat baik bagi tubuh, karena paprika mengandung banyak vitamin C, serta ramah untuk perut sensitif.

Itulah berbagai bahan makanan pengganti cabai yang menghasilkan sensasi cita rasa pedas seperti cabai. Jika harga cabai sedang naik, coba beli bahan-bahan di atas saja, ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News