Santai

7 Tanaman Herbal yang Bisa Tumbuh di Air, Cocok Ditanam Dalam Ruangan

7 Tanaman Herbal yang Bisa Tumbuh di Air, Cocok Ditanam Dalam Ruangan

MOMSMONEY.ID - Tak perlu lahan luas, tanaman herbal tetap bisa ditanam di ruangan sempit. Bahkan, ada tanaman herbal bisa ditanam dan tumbuh di air yang cocok ditanam di dalam ruangan.

Menanam tanaman herbal di dalam rumah punya banyak manfaat, lo. Termasuk, tanaman herbal yang bisa tumbuh di air.

Ada beberapa jenis tanaman herbal yang bisa tumbuh di air. Jenis tanaman herbal ini cocok untuk ditanam dalam ruangan. 

Mengutip Balcony Garden Web, berikut tujuh tanaman herbal yang bisa tumbuh di air dan cara menanamnya:

1. Kemangi 

Daun Kemangi

Kemangi menjadi salah satu tanaman herbal yang bisa ditanam di air. Kemangi bisa hidup di air hingga sepanjang tahun. 

2. Mint 

Anda bisa menanam tanaman mint di rumah dengan mudah di dalam air.

Ambil potongan sepanjang 4-5 inci dari tanaman yang sudah mapan dan perbanyak di air di ambang jendela yang cerah.

Baca Juga: 5 Manfaat Merawat Tanaman Hias Laba-laba di Rumah, Bisa Kurangi Polusi Udara

3. Rosemary

Cara tanamnya, ambil potongan sepanjang 6-8 inci dari tanaman rosemary yang sehat dan perbanyak dalam segelas air tawar.

Pastikan daunnya tidak menyentuh air dan simpan di ambang jendela yang terang dengan sinar matahari sebagian.

4. Oregano

Oregano adalah herba berkayu. Untuk menanamnya, ambil stek batang dari pertumbuhan baru dan masukkan ke dalam toples transparan berisi air.

Baca Juga: Ingin Tanaman Hias Sukulen Subur? Lakukan 5 Perawatan Penting Berikut Ini

5. Adas

Tanaman adas

Ambil toples atau piring yang dangkal dan masukkan tunas adas ke dalamnya dengan alas menghadap ke bawah.

Letakkan di jendela yang terang dan pastikan untuk mengganti air setiap 2-3 hari. 

Baca Juga: Hati-hati Jika Sering Menyiram Tanaman Lidah Buaya, Berikut Tips yang Benar

6. Ketumbar

Anda dapat dengan mudah menanam ketumbar dalam air dengan biji atau stek. 

Pastikan untuk sering mengganti air dan memaparkan tanaman ke sinar matahari yang terang dan tidak langsung.

7. Seledri

Anda juga bisa dengan mudah menumbuhkan kembali seledri dari dasarnya dengan menyimpannya dalam toples berisi air.

Dalam 7-10 hari, Anda akan melihat seledri mini yang terbentuk sempurna tumbuh dari pangkal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News