HOME, Keluarga

7 Jenis Kue Kering Ini Paling Favorit Saat Lebaran, Sudah Punya Belum?

7 Jenis Kue Kering Ini Paling Favorit Saat Lebaran, Sudah Punya Belum?

MOMSMONEY.ID - Dalam hitungan jari, Hari Raya Idul Fitri akan tiba. Anda tentu tak ingin ketinggalan menyiapkan perayaan lebaran dengan sajian menu khas beserta cemilannya.

Biasanya cemilan lebaran tidak lepas dari kue-kue kering yang gurih dan manis. Lantas, jenis-jenis kue kering apa saja sih, yang paling favorit saat hari raya? Nah, ini 7 di antaranya.

Nastar

Kue Nastar

Nastar merupakan kue kering yang paling banyak diminati banyak orang untuk cemilan khas Lebaran. Dilansir dari Prochiz, kue ini terbuat dari tepung terigu, mentega, telur, dan isiannya dengan selai nanas. Selain selai nanas, Anda juga dapat mengisinya dengan selai buah lain seperti bluberi, stroberi, atau anggur.  Rasanya sangat gurih dan renyah.

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Udang Khas Jogja, Inspirasi Masak untuk Hidangan Hari Raya

Kastengel

Kue kering

Selain nastar, kastengel juga selalu ada di sajian saat Lebaran. Kue ini berbentuk segi panjang dan biasanya ditaburi dengan keju. Keju untuk kue ini biasanya menggunakan keju edam dan keju cheddar. Rasanya gurih, asin, dan bikin ketagihan.

Putri Salju

Kue Putri Salju Keju

Putri salju adalah kue kering yang berbentuk bulan sabit atau bulat seperti nastar. Penampilannya seperti dilanda badai salju karena taburan gula putih yang manis. Teksturnya yang padat dan meleleh di mulut, menciptakan sensasi dingin dan lezat. Kue ini terbuat dari tepung terigu, tepung maizena, mentega, kuning telur, dan ditaburi gula halus putih.

Kue Kacang

Kue Kacang

Kue kacang juga tidak boleh ketinggalan dari jajanan kue kering khas Lebaran. Kue ini terbuat dari tepung terigu, telur, gula halus, dan kacang tanah yang sudah dihaluskan. Rasanya memiliki perpaduan asin, manis, dan gurih.

Lidah Kucing

Kue Lidah Kucing

Jika Anda menyukai tipe kue yang renyah, Anda bisa menyajikan kue lidah kucing. Bentuk kue ini agak pipih, tetapi tidak terlalu tebal. Sangat cocok untuk dihidangkan bersama teh hangat atau kopi hangat.

makanBaca Juga: Resep Opor Ayam Kampung Sederhana untuk Sajian Lebaran Idul Fitri

Kue Sagu

Kue Sagu Keju

Kue sagu juga menjadi kue kering khas Lebaran yang paling favorit. Teksturnya padat, gurih, tetapi sangat lembut. Ada beberapa variasi rasa seperti kue sagu keju, sagu cokelat kacang, dan cokelat.

Cookies

Kue kering atau cookies

Cookies tidak pernah absen dari cemilan hari raya apa pun, termasuk Hari Raya Idul Fitri. Ini adalah kue yang paling umum dan disukai banyak orang. Rasanya manis, gurih, dan renyah. Apalagi, sekarang sudah banyak variasi cookies yang punya banyak rasa selain cokelat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News