HOME, Keluarga

6 Tips Kecantikan Populer yang Ternyata Merugikan Kulit, Apa Saja Ya?

6 Tips Kecantikan Populer yang Ternyata Merugikan Kulit, Apa Saja Ya?

MOMSMONEY.ID - Di internet, ada banyak sekali tips kecantikan yang bermanfaat dan praktis untuk dilakukan. Meskipun begitu, tak jarang tips-tips kecantikan yang beredar di internet ternyata menyimpan lebih banyak bahaya daripada manfaatnya.

Oleh sebab itu, Anda diharuskan untuk bijak dan teliti dalam mencari tips kecantikan terutama jika kulit Anda bertipe sensitif.

Supaya tidak terjebak dengan tips kecantikan yang keliru, berikut MomsMoney bagikan beberapa tips kecantikan populer yang ternyata merugikan kulit sebagaimana dilansir dari Bright Side.

Baca Juga: 5 Bahan Skincare yang Bermanfaat untuk Melawan Tanda-Tanda Penuaan Kulit

1. Menggunakan minyak kelapa pada kulit

Menurut para ahli, minyak kelapa memiliki sifat yang sangat comedogenic. Itu artinya, bahan alami ini dapat dengan mudah menyumbat pori-pori. Jika dibiarkan, pori-pori yang tersumbat akibat penggunaan minyak kelapa akan memicu tumbuhnya komedo dan jerawat.

Tidak hanya pada wajah, risiko penggunaan minyak kelapa juga berlaku untuk kulit tubuh. Alih-alih menggunakan minyak kelapa, alangkah baiknya Anda merawat kulit Anda dengan produk-produk yang dibuat khusus untuk kulit wajah maupun tubuh.

2. Menggunakan lemon utuh untuk mencerahkan kulit

Lemon memiliki ph 2-3 dan dapat merusak lapisan pelindung kulit. Kendati lemon memang dapat mencerahkan wajah Anda, namun kulit yang telah dibauri lemon utuh akan mudah mengalami lecet dan iritasi ketika terkena sinar matahari.

Sebagai gantinya, gunakanlah produk skincare yang mengandung ekstrak lemon untuk mencerahkan kulit Anda dengan lebih aman.

3. Menggunakan cuka apel untuk menghilangkan bau badan

Jika Anda pernah mencari solusi menghilangkan bau badan dan menemukan cuka apel sebagai jawabannya, sangat disarankan bagi Anda untuk tidak segera mencoba tips tersebut.

Pasalnya, penggunaan cuka apel pada kulit dapat menyebabkan luka bakar mengingat kandungan asamnya yang kuat. Setelah dioleskan pada kulit, cuka apel bisa membuat kulit teriritasi dalam waktu sekejap terutama jika cuka apel tersebut tidak diencerkan dengan air terlebih dahulu.

4. Eksfoliasi menggunakan baking soda

Baking soda atau soda kue dapat bekerja sebagai bahan eksfoliasi kulit karena mampu mengangkat sel kulit mati serta bakteri. Namun, di sisi lain kulit akan rentan kehilangan kelembabannya dan menjadi mudah kering akibat penggunaan scrub baking soda.

Selain menjadikan kulit mudah kering, hilangnya penghalang kelembaban pada kulit akibat baking soda juga bisa menyebabkan pertumbuhan bakteri asing lho. Jadi, lebih baik bagi Anda untuk menggunakan produk eksfoliasi siap pakai daripada baking soda karena tidak hanya aman melainkan juga lebih praktis untuk digunakan.

5. Memakai pasta gigi untuk mengecilkan jerawat

Apapun itu alasannya, mengoleskan pasta gigi ke jerawat bukanlah solusi yang dibenarkan untuk mengeringkan dan mengecilkan jerawat.

Sebaliknya, cara ini justru akan merugikan kulit Anda karena dapat membakar dan mengiritasi kulit terutama di area wajah. Selain itu, penggunaan pasta gigi untuk jerawat juga dapat menyebabkan ruam yang populer dengan sebutan dermatitis kontak.

6. Mengaplikasikan body lotion ke wajah

Sesuai namanya, body lotion dibuat hanya untuk digunakan pada kulit tubuh. Saat Anda memilih untuk menggunakannya pada kulit wajah, body lotion hanya akan mengeringkan dan/atau mengiritasi kulit wajah Anda.

Berbeda dengan kulit wajah yang lebih sensitif, kulit pada tubuh cenderung lebih tebal sehingga dapat menangani wewangian dan bahan-bahan lainnya yang lebih kuat dalam produk body lotion.

Di antara keenam tips kecantikan di atas, adakah yang Anda favoritkan dan masih dilakukan hingga sekarang? Daripada kulit Anda semakin rusak seiring bertambahnya usia, maka hentikanlah tips kecantikan yang merugikan dan beralihlah ke prosedur perawatan kulit yang terbukti aman dan sehat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News