Keluarga

6 Cara untuk Menyamarkan Vitiligo, Bisa Pakai Salep atau Laser

6 Cara untuk Menyamarkan Vitiligo, Bisa Pakai Salep atau Laser

MOMSMONEY.ID - Inilah 6 cara untuk membantu menyamarkan vitiligo.

Vitiligo, dilansir dari Healthline, adalah kondisi kulit yang terjadi ketika sel-sel yang bertanggungjawab atas warna kulit dihancurkan.

Sel-sel yang disebut melanosit tersebut tidak lagi menghasilkan pigmen kulit atau melanin sehingga menyebabkan area kulit tertentu kehilangan warna aslinya atau berubah memutih.

Menurut satu studi pada tahun 2016, sebanyak 75% orang dengan vitiligo kehilangan pigmen di area tangan dan wajah.

Area umum lainnya yang kerap terkena vitiligo adalah lipatan tubuh seperti kulit di bawah lengan dan di sekitar selangkangan.

Untuk membantu menyamarkan tampilan vitiligo, ada 6 cara yang bisa Anda coba. Melansir BeBeautiful, inilah keenam cara tersebut:

Baca Juga: 5 Minuman Detoks untuk Merawat Kecantikan Kulit dari Dalam, Yuk Coba

1. Pakai sunscreen

Cara pertama untuk menyamarkan vitiligo, memakai sunscreen setiap hari.

Seperti kita tahu, bagian kulit yang terdapat vitiligo cenderung lebih terang dan sensitif terhadap sinar matahari sehingga mudah terbakar. Jika tidak dilindungi, itu dapat menyebabkan lebih banyak masalah kulit lainnya.

Oleh sebab itu, penggunaan sunscreen tidak boleh dilewatkan oleh pengidap vitiligo terutama sebelum beraktivitas di bawah sinar matahari.

Untuk membantu menemukan produk sunscreen yang sesuai, Anda bisa berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter kulit.

2. Mengoleskan krim resep dan salep

Cara kedua untuk menyamarkan vitiligo adalah mengoleskan krim resep dan salep. Krim seperti kortikosteroid dan calcineurin inhibitors dapat digunakan untuk pengobatan vitiligo.

Namun ingat, kedua produk tersebut hanya dapat Anda gunakan dengan resep dokter.

Penggunaan kortikosteroid dan calcineurin inhibitors menargetkan peradangan dan mengurangi pigmentasi. Dalam beberapa kasus, produk tersebut bisa membantu kulit kembali ke warna alaminya.

Kekurangannya, perawatan vitiligo menggunakan kortikosteroid dan calcineurin inhibitors cenderung lambat dan bisa memakan waktu beberapa bulan untuk menunjukkan hasil.

Ada juga beberapa efek samping, seperti meningkatkan risiko kanker kulit, perubahan warna, dan penipisan kulit.

3. Terapi narrow band UVB

Cara ketiga untuk menyamarkan vitiligo yang bisa Anda coba adalah dengan melakukan terapi narrow band UVB. Kendati cukup efektif, namun diperlukan beberapa sesi terapi narrow band UVB setidaknya 2-3 kali per minggu untuk benar-benar melihat hasilnya.

Mengutip laman Unair News, terapi narrow band UVB dipilih menjadi pengobatan umum untuk vitiligo karena menunjukkan respons yang lebih baik secara statistik dan klinis dibandingkan menggunakan Ultraviolet A (UVA).

Baca Juga: Sederet Manfaat Infused Water yang Diminum Sebelum Berolahraga

4. Laser excimer

Cara selanjutnya untuk menyamarkan vitiligo yaitu melakukan laser excimer. Termasuk pilihan perawatan yang relatif lebih aman, laser excimer menggunakan panjang gelombang tertentu dari sinar UVB.

Laser excimer patut Anda coba jika area kulit yang terkena vitiligo masih tergolong kecil.

5. Mikropigmentasi

Bercak putih vitiligo yang resisten terhadap pengobatan dapat disamakan dengan warna kulit asli melalui perangkat mikropigmentasi. Mikropigmentasi akan menciptakan tato pada kulit yang terdapat vitiligo dengan bantuan warna khusus.

Mikropigmentasi tergolong efektif untuk membantu menyamarkan vitiligo namun harus diulang setiap beberapa tahun agar hasilnya terlihat sealami mungkin.

Dalam beberapa kasus, tato yang dihasilkan dari mikropigmentasi dapat memicu lebih banyak kehilangan pigmen. Oleh sebab itu, pastikan Anda mempertimbangkannya matang-matang sebelum melakukan mikropigmentasi ya.

6. Cangkok kulit

Cara terakhir untuk menyamarkan vitiligo dalam daftar ini adalah cangkok kulit atau skin grafting. Cangkok kulit dapat Anda lakukan jika bercak putih vitiligo tidak merespons pengobatan apapun.

Cangkok kulit dilakukan dengan mengambil lapisan tipis kulit yang tidak terkena vitiligo seperti paha atau area dalam lengan kemudian menempelkannya di atas vitiligo melalui pembedahan.

Prosedur ini dapat mengembalikan sel-sel berpigmen ke area putih vitiligo namun tidak bisa menghentikan penyebaran penyakit. Jadi, penting bagi Anda untuk mempertimbangkan cangkok kulit hanya jika vitiligo Anda stabil setidaknya selama satu tahun dan tidak menyebar.

Itulah 6 cara untuk membantu menyamarkan vitiligo yang bisa Anda coba. Selain mencoba cara di atas, Anda juga disarankan untuk makan makanan kaya antioksidan guna membantu mengurangi stres oksidatif dalam tubuh sekaligus sebagai tambahan untuk pengobatan vitiligo.

Hindari juga makanan dan minuman yang mengandung zat depigmentasi seperti hydroquinone.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News