Keluarga

6 Cara Mengolah Daging Sapi Pakai Bahan Tradisional Agar Empuk dan Mudah Dikunyah

6 Cara Mengolah Daging Sapi Pakai Bahan Tradisional Agar Empuk dan Mudah Dikunyah

MOMSMONEY.ID - Berencana membuat aneka bahan masakan yang terbuat dari daging sapi untuk menu Lebaran nanti? Coba simak dulu sederet cara mengolah daging pakai bahan tradisional agar empuk dan tak boros gas.

Mengolah daging agar empuk tak melulu bisa didapatkan hanya dengan memasaknya dalam waktu lama. Mengolah daging jadi empuk bisa dilakukan dengan cara yang mudah, salah satunya menggunakan bahan-bahan tradisional.

Usut punya usut, ternyata ada banyak bahan tradisional yang mengandung enzim tertentu yang secara alami dapat membuat daging manapun jadi empuk dengan mudah, loh.

Mau tahu apa saja cara mengolah daging pakai bahan tradisional agar jadi daging yang empuk dan enak dikunyah? Melansir dari Maggi, Omela, dan Bradley Smoker, berikut artikelnya.

Baca Juga: Bikin Rendang Jadi Gagal, Ini 4 Kesalahan Saat Memasak Rendang yang Sering Dilakukan

Jus kiwi

Cara mengolah daging pakai bahan tradisional agar empuk bisa menggunakan buah kiwi. Buah kiwi mengandung enzim actinin, yakni sebuah enzim yang gunanya dapat melarutkan protein.

Enzim dalam buah kiwi mampu membuat daging jadi empuk jika didiamkan dalam waktu 30 menit.

Caranya, cukup blender buah kiwi, lalu tuangkan seluruh jus kiwi tadi ke atas permukaan daging hingga tertutup rata. Nantinya daging akan empuk dengan sendirinya.

Baca Juga: Anti Busuk, Ikuti 5 Cara Aman Menyimpan Ayam dalam Kulkas Selama Bulan Puasa

Daun pepaya

Cara Mengolah Daging Sapi Pakai Bahan Tradisional daun pepaya agar empuk

Selanjutnya, cara mengolah daging agar empuk bisa pakai bahan tradisional seperti daun pepaya.

Melansir dari Maggi, daun pepaya memiliki kandungan enzim alami yang memiliki fungsi memecah protein dalam daging sehingga membuatnya jadi lebih empuk.

Caranya, cukup ambil daun pepaya, bersihkan daun dalam air mengalir lalu dikeringkan. Bungkuslah daging menggunakan daun pepaya tadi dan diamkan selama 1 jam.

Dengan cara seperti ini, daging bisa menjadi empuk bahkan tanpa perlu dimasak dalam waktu yang super lama. Moms jadi bisa lebih menghemat gas untuk bisa membuat daging jadi empuk.

Baca Juga: 3 Cara Memasak Daging Kambing Agar Tidak Berbau Menyengat Saat Dikonsumsi

Jus nanas

Sama seperti buah kiwi, buah nanas juga merupakan salah satu bahan tradisional yang bisa bikin daging jadi empuk.

Sedikit berbeda dari kiwi yang mengandung enzim actinin, buah nanas mengandung enzim bromelain yang juga sama-sama dapat membuat serat daging jadi melunak.

Cara mengolah daging pakai bahan tradisional yang satu ini dilakukan dengan mengambil daging buah nanas. Nantinya daging buah nanas ini diblender hingga halus.

Tuangkan jus nanas tadi hingga melumuri seluruh permukaan daging sapi dan diamkan selama 30 menit.

Bonusnya, nanas juga dapat digunakan sebagai salah satu bumbu marinasi, loh. Tapi ingat, cukup rendam daging dalam jus nanas dalam waktu tak lebih dari 30 menit saja, ya. Ini gunanya agar daging tak berubah rasa.

Baca Juga: Anti Gagal, Ikuti 6 Tips Masak Wagyu Agar Enak Seperti Buatan Koki

Teh

Cara mengolah daging pakai bahan tradisional seperti teh ternyata ampuh juga untuk dapat membuat daging jadi lunak, loh.

Usut punya usut, nyatanya teh mengandung tannin yang merupakan pelunak alami. Tentunya kandungan tannin dalam teh dapat juga digunakan untuk mengolah daging jadi empuk.

Caranya mudah, cukup seduh teh dan biarkan teh mendingin. Setelah itu rendam daging pada teh sekitar 30 menit.

Cara ini akan membuat daging jadi juicy dan lebih gurih meski daging dimasak dengan teknik BBQ sekalipun.

Baca Juga: Anti Kolesterol, 5 Cara Memasak Daging Ini Bikin Masakanmu Jadi Lebih Sehat

Kulit pisang

Cara Mengolah Daging Sapi Pakai Bahan Tradisional kulit pisang agar empuk

Kulit pisang dibuang begitu saja? Mulai sekarang Anda wajib menyimpannya. Sebab ternyata kulit pisang punya manfaat yang tak terduga, loh.

Kulit pisang yang akan dijadikan sebagai bahan pengempuk daging harus sudah dibersihkan terlebih dahulu.

Cara mengolah daging pakai bahan tradisional yang satu ini dilakukan dengan cara memasukkan daging bersama kulit pisang yang sudah matang & bersih ke dalam oven / panci pemanggang.

Cara yang satu ini tak hanya bikin daging jadi empuk, tapi juga akan membuat daging jadi terasa lebih gurih. Tenang saja, aroma kulit pisang tak akan menempel pada daging.

Dengan cara mengolah daging yang satu ini, Anda jadi bisa lebih berhemat gas karena tak perlu terlalu lama memasak daging agar daging jadi empuk.

Baca Juga: 4 Tips Pintar Bikin Daging Empuk dan Juicy dengan Metode Brining Daging

Yogurt

Cara Mengolah Daging Pakai Bahan Tradisional yogurt agar empuk

Cara mengolah daging pakai bahan tradisional agar empuk bisa menggunakan produk olahan susu seperti yogurt.

Yogurt dapat melunakkan daging sehingga rasanya jadi lebih juicy ketika sudah matang.

Ini disebabkan karena kalsium yang terkandung pada yogurt bereaksi dengan protein pada otot daging sapi & memecahkannya untuk menghasilkan cairan atau sari-sari daging.

Itu dia berbagai cara mengolah daging pakai bahan tradisional agar empuk dan mudah dikunyah. Kini, tak perlu lagi boros gas karena masak daging dalam waktu lama hanya agar daging jadi empuk, kan?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News