Keluarga

5 Manfaat Rutin Sarapan untuk Anak dan Remaja

5 Manfaat Rutin Sarapan untuk Anak dan Remaja

MOMSMONEY.ID - Sarapan akan menyediakan energi ekstra untuk menunjang aktivitas sepanjang hari. Mengutip Hello Sehat, sarapan mampu memenuhi sekitar 15%-30% kebutuhan gizi harian. Oleh sebab itu, sarapan sangat disarankan untuk dibiasakan setiap pagi termasuk oleh anak dan remaja.

Ada beragam manfaat positif di balik kebiasaan sarapan yang akan anak dapatkan. Selengkapnya, inilah 5 manfaat sarapan untuk anak dan remaja sebagaimana dilansir dari The Heart and Stroke Foundation.

1. Membantu anak membuat pilihan makanan yang lebih baik

Anak-anak yang sarapan secara teratur cenderung membuat pilihan makanan yang lebih baik sepanjang hari seperti makan lebih banyak sayuran dan buah, minum lebih banyak susu, serta mengurangi minuman bersoda.

Sebaliknya, anak yang sering melewatkan sarapan cenderung lebih banyak ngemil dan sering memilih jajanan tinggi lemak.

Saat anak menikmati sarapan yang seimbang dan mengenyangkan, itu akan mencegah mereka ngemil di pagi hari terutama yang tinggi gula dan lemak.

Baca Juga: Luar Biasa, Ini Sederet Manfaat Mengonsumsi Ikan Mujair

2. Mencegah kelebihan berat badan

Anak-anak dan remaja yang rutin sarapan memiliki risiko lebih rendah mengalami kelebihan berat badan.

Sarapan dapat berkontribusi untuk menjaga berat badan dan lingkar pinggang yang sehat.

Sementara itu, melewatkan sarapan rentan menyebabkan kelebihan lemak di sekitar perut serta bisa menjadi prediktor penyakit kronis dini seperti diabetes dan penyakit jantung.

3. Mengurangi risiko penyakit kronis

Anak yang secara teratur melewatkan sarapan ditemukan memiliki kontrol gula darah yang lebih buruk, lebih banyak resistensi insulin, dan risiko diabetes tipe 2 yang lebih tinggi dibandingkan anak yang rutin sarapan.

Perlu Moms tahu bahwa menikmati sarapan berkualitas tinggi sama pentingnya dengan tidak melewatkannya.

Rutin sarapan terutama dengan gandum dan jelai (barli) telah dikaitkan dengan penurunan risiko kolestrol tinggi, tekanan darah tinggi, dan penyakit jantung. Plus, jenis makanan berserat tinggi semacam ini juga memiliki efek perlindungan terhadap diabetes.

4. Lebih jarang sakit atau cemas

Anak-anak yang memiliki akses ke program sarapan gratis di sekolah diketahui lebih jarang berkunjung ke unit kesehatan sekolah.

Sedangkan anak yang kelaparan di pagi hari karena tidak sarapan cenderung mengeluhkan sakit perut dan sakit kepala yang lebih sering.

Selain itu, anak yang rajin sarapan juga cenderung mengalami lebih sedikit kecemasan dan depresi serta perasaan puas yang lebih besar.

5. Baik untuk otak

Sarapan secara teratur pada pagi hari dapat membantu anak-anak untuk tampil lebih baik di sekolah dengan meningkatkan perhatian, memori, dan keterampilan memecahkan masalah serta mengurangi perilaku yang hiperaktif dan mengganggu di kelas.

Ini berkat kombinasi antara ketersediaan energi dan nutrisi untuk melakukan tugas serta memberikan efek jangka panjang pada pertumbuhan dan perkembangan otak.

Demikian 5 manfaat sarapan untuk anak dan remaja. Guna memberikan sarapan yang berkualitas sekaligus membuat anak merasa kenyang lebih lama, cobalah untuk memasukkan setidaknya 2 kelompok makanan. Berikut beberapa pilihan makanan yang patut dimasukkan ke dalam menu sarapan anak:

  • Makanan berserat tinggi: gandum, sereal, dan roti gandum utuh
  • Protein: telur, kacang panggang, dan susu atau yogurt tanpa pemanis
  • Lemak sehat: kacang-kacangan, biji-bijian, selai kacang, dan alpukat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News