Keluarga

4 Tips Mengombinasikan Warna Cat Tembok dengan Keramik

4 Tips Mengombinasikan Warna Cat Tembok dengan Keramik

MOMSMONEY.ID - Keramik dan cat tembok adalah dua komponen dasar yang turut menentukan tampilan suatu hunian. Oleh karena itu, pemilihan warnanya tidak boleh sembarangan supaya rumah Anda terlihat cantik dan nyaman dipandang.

Nah, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengombinasikan warna cat tembok dengan keramik, baik keramik tembok maupun lantai.

Jadi, dengan kombinasi warna cat tembok dan keramik yang tepat, rumah Anda akan makin cantik sehingga nyaman ditempati oleh seluruh keluarga.

Ingin tahu bagaimana caranya? Yuk, simak triknya di bawah ini!

Baca Juga: 5 Trik Menggunakan Warna di Kamar Mandi, Suasana Makin Hidup!

Tentukan tema

Sebelum menentukan warna pada cat tembok dan keramik, lebih baik tentukan dulu tema yang diinginkan di dalam rumah Anda. Ada beberapa contoh tema yang bisa dipilih, seperti kontemporer, modern, industrial, rustic, hingga farmhouse.

Dikutip dari laman saranatile.com, tahap ini akan membantu Anda menentukan kombinasi warna yang cocok dan pas dengan selera Anda. Cobalah untuk mencari beberapa inspirasi palet warna di majalah atau media sosial, lalu kumpulkan dan pilih kombinasi warna seperti apa yang Anda inginkan.

Imbangi warnanya

Salah satu kunci untuk menghadirkan kombinasi warna yang cantik adalah dengan memperhatikan komposisi warna yang digunakan. Pilihlah kombinasi warna dengan komposisi yang terlihat saling melengkapi, atau menimbulkan kontras yang menarik.

Misalnya, Anda bisa memilih kombinasi hitam-putih untuk menciptakan kontras yang klasik, atau gunakan warna biru dan kuning untuk kesan yang lebih dramatis. Namun, jika Anda ingin suasana rumah yang lebih nyaman, gunakan kombinasi warna yang lebih kalem.

Baca Juga: Kelebihan Keramik Bermotif untuk Interior Rumah, Cari Tahu Yuk!

Kombinasikan warna dengan motif

Mengutip Houzz, keramik dengan motif yang unik akan membantu menghidupkan suasana di ruangan yang bercat polos. Sebagai contoh, gunakan lantai dengan keramik bermotif warna-warni dan pasangkan dengan tembok berwarna putih polos.

Supaya tidak terlalu ramai, Anda bisa memilih keramik dengan motif yang lebih sederhana dengan warna-warna yang simpel.

Perhatikan undertone warnanya

Undertone adalah kesan yang ada di suatu warna. Misalnya, ada warna putih yang memiliki undertone kebiruan sehingga terlihat dingin, dan ada pula warna putih yang memiliki undertone kekuningan sehingga terlihat hangat.

Dilansir dari Shoreline Painting, kombinasikan warna cat tembok dan keramik dengan undertone yang sama. Contohnya, jika keramik lantai Anda berwarna krem atau kuning yang hangat, pilihlah cat tembok atau keramik tembok dengan warna yang memiliki undertone hangat.

Itulah beberapa trik untuk mengombinasikan warna cat tembok dengan warna keramik. Semoga bermanfaat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News