HOME, Bugar

4 Masalah Kulit yang Sering Terjadi Pada Remaja

4 Masalah Kulit yang Sering Terjadi Pada Remaja

MOMSMONEY.ID - Remaja rentan mengalami masalah kulit karena terjadi perubahan hormon dan kurangnya membersihkan kulit wajah. Dengan segudang kegiatan yang dilakukan, tentunya akan sering bertemu dengan orang lain sehingga bisa mengurangi kepercayaan diri. Yuk, cari tahu empat masalah kulit wajah yang sering terjadi pada remaja dilansir dari laman cleanandclear.co.id, yaitu: 

1. Produksi Minyak Berlebih

Kulit Berminyak

Produksi kelenjar minyak pada tubuh di usia remaja mulai aktif sehingga produksi minyak akan berlebih. Hal ini membuat tampilan pori terlihat lebih besar dan kulit pun jadi mengilap karena minyak. Selain itu, produksi minyak berlebih ini juga dapat menyebabkan jerawat dan komedo pada kulit wajah.

Tentunya masalah minyak berlebih membuat anda enggak percaya diri, ya. Untuk kegiatan sehari-hari, anda bisa menggunakan kertas minyak wajah untuk menghilangkan minyak berlebih secara instan. 

2. Jerawat

Jerawat

Masalah kulit wajah remaja selanjutnya yaitu jerawat. Penyebab jerawat pada remaja biasanya disebabkan oleh perubahan hormon dan produksi minyak berlebih. Pada perubahan hormon, jerawat muncul bisa lebih parah dan terjadi saat menjelang masa menstruasi.

Sedangkan pada produksi minyak berlebih, kulit berminyak membuat debu dan kotoran lebih mudah menempel di kulit sehingga menyumbat pori, jika tidak dirawat dan dibersihkan dengan tepat tentu membuat pori tersumbat dan memicu munculnya jerawat.

Baca Juga: Yuk Bikin Masker, Ini 4 Bahan Alami yang Cocok untuk Kulit Berminyak!

3. Komedo

Komedo

Komedo menjadi masalah kulit wajah remaja yang juga sering terjadi. Baik itu komedo hitam dan komedo putih. Komedo muncul akibat minyak dan bakteri yang terperangkap di bawah permukaan kulit lalu mengeras. Komedo paling sering muncul di area hidung, pipi dan di bawah dagu. Cara mencegah komedo dengan memperhatikan kebersihan wajah dan gunakan skincare yang tepat. 

4. Hiperpigmentasi

Masalah kulit

Masalah kulit wajah remaja lainnya yaitu Hiperpigmentasi Pasca Inflamasi (HPI). Hiperpigmentasi Pasca Inflamasi adalah perubahan warna kulit menjadi lebih gelap akibat jerawat. Untuk mencegah timbulnya HPI, Anda bisa memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung vitamin dan mineral agar kulit tampak segar dan tidak kusam.

Itulah 4 masalah kulit wajah yang sering terjadi pada remaja, tentunya masalah kulit wajah ini membuat Anda tidak percaya diri. Namun, jika anda rawat kebersihan wajah, mengonsumsi makanan sehat dan penggunaan skincare yang tepat. Masalah kulit wajah ini bisa diatasi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News