HOME, Keluarga

4 Inspirasi Kamar Mandi Minimalis Warna Putih, Klasik dan Simpel

4 Inspirasi Kamar Mandi Minimalis Warna Putih, Klasik dan Simpel

MOMSMONEY.ID - Warna putih termasuk warna netral yang klasik dan sering menjadi pilihan yang dianggap aman untuk interior berbagai ruangan di rumah, khususnya kamar mandi.

Saking seringnya warna putih digunakan untuk kamar mandi, muncul pandangan bahwa penggunaan warna putih pada kamar mandi terlihat monoton dan membosankan karena sifatnya yang netral.

Padahal, kenyataannya tidak selalu seperti itu. Penggunaan warna putih tidak hanya bertujuan supaya kamar mandi terlihat netral, tapi juga untuk memunculkan kesan bersih dan elegan. Selain itu, warna putih juga dapat memberi kesan kamar mandi yang cerah dan lapang.

Jadi, jika diaplikasikan dengan benar, warna putih bisa menghadirkan kesan-kesan tersebut ke dalam kamar mandi Anda.

Tidak percaya? Yuk, tengok beberapa interior kamar mandi di bawah ini untuk melihat contoh penggunaan warna putih di kamar mandi!

Baca Juga: Rumah Terlihat Elegan, Ini 7 Warna yang Cocok Dikombinasikan dengan Warna Emas

Kecil tapi cerah

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Katie Rowe (@therowe)

Warna putih paling cocok digunakan pada kamar mandi berukuran kecil. Pasalnya, warna putih dapat membantu memantulkan cahaya yang masuk, sehingga memberi ilusi kamar mandi yang cerah dan luas.

Contohnya seperti kamar mandi di atas. Walaupun kecil, kamar mandi di atas tidak terasa sempit berkat penataannya yang sederhana dan warna putih yang mendominasi seluruh permukaan kamar mandi.

Supaya tidak terlalu polos, lantai kamar mandi menggunakan keramik terrazzo yang memberi motif simpel, serta tambahan warna hangat melalui kabinet kayu dan aksen emas pada beberapa titik.

Perpaduan warna netral

Jika Anda bosan dengan warna putih pada kamar mandi, kombinasikan saja dengan warna-warna netral lainnya. Pilihlah warna netral dengan shade yang terang, sehingga membantu memaksimalkan kesan terang dan cerah dari warna putih.

Kamar mandi di atas tidak hanya menggunakan warna putih, tapi juga memadukan dua warna netral lainnya: abu-abu dan coklat.

Warna abu-abu dan coklat yang digunakan pun termasuk warna muda, sehingga penampilan kamar mandi tetap terlihat cerah dan lapang.

Baca Juga: Inspirasi Dapur Minimalis Warna Pink yang Estetik dan Kalem, Yuk Intip!

Permainan pola yang simpel

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Terra Bella (@terrabellanow)

Salah satu cara untuk menghindari kesan monoton dan membosankan dari kamar mandi berwarna putih adalah dengan memainkan pola keramik yang berbeda.Contohnya seperti kamar mandi di atas yang menggunakan dua motif keramik yang berbeda pada lantai dan dinding.

Supaya lantainya tidak monoton, keramik yang digunakan memiliki motif abstrak yang ramai, tapi tetap memiliki warna simpel. Sementara itu, keramik dindingnya berbentuk persegi panjang sederhana yang disusun menyerupai tembok bata. Kombinasi kedua pola tersebut membuat tampilan kamar mandi tidak membosankan.

Tambahan aksen

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Semihandmade (@semihandmade)

Selain menggunakan pola unik yang tetap simpel pada keramik, Anda juga bisa menambahkan warna dan pola lainnya sebagai aksen yang menghidupkan suasana kamar mandi berwarna putih.

Contohnya seperti kamar mandi di atas. Walaupun didominasi warna putih pada permukaannya, tampilan kamar mandi tersebut sama sekali tidak membosankan karena ada berbagai macam tamabahan warna dan pola yang menarik mata. Misalnya, ada warna coklat pada kabinet dan shower, serta keset dengan motif yang mencolok.

Bagaimana, tampilan kamar mandi di atas tidak ada yang membosankan, kan? Apakah Anda semakin mantap untuk menggunakan warna putih di kamar mandi?

Selanjutnya: 6 Tips Mendekorasi Apartemen Studio Supaya Nyaman dan Lega, Simak di Sini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News