HOME, Santai

3 Cara Transfer Pulsa Smartfren, Mudah dan Cepat!

3 Cara Transfer Pulsa Smartfren, Mudah dan Cepat!

MOMSMONEY.ID - Transfer pulsa merupakan salah satu layanan dari operator seluler yang bisa Anda manfaatkan untuk mengisi pulsa di saat darurat.

Seperti namanya, layanan ini dapat digunakan untuk mengirim pulsa dengan nominal tertentu ke nomor lainnya. Biasanya, layanan ini bisa dinikmati oleh pengguna dengan operator seluler yang sama.

Saat ini, hampir semua operator seluler sudah menyediakan layanan ini, termasuk Smartfren. Ada 3 cara yang bisa dilakukan untuk mentransfer pulsa Smartfren, yaitu melalui kode USSD, SMS, dan aplikasi MySF.

Baca Juga: Promo OVO Shoptakuler Online Fest, Beli Pulsa dan Paket Data Cashback 75%

Dirangkum dari laman resmi Smartfren dan Shopback, berikut syarat dan ketentuan beserta langkah-langkah untuk melakukan transfer pulsa Smartfren.

Syarat dan Ketentuan Transfer Pulsa Smartfren

  • Layanan ini tersedia bagi sesama pelanggan prabayar Smartfren.
  • Pengirim harus berada dalam masa aktif dan sudah berada di jaringan Smartfren selama 30 hari.
  • Penerima harus berada dalam masa aktif, grace period, atau suspend period (2 way block).
  • Pengirim akan dikenakan biaya admin dengan nominal yang berbeda-beda, tergantung pada jumlah pulsa yang dikirimkan.
  • Tidak ada batas atau limit pulsa yang bisa dikirimkan perhari asalkan pulsa pengirim masih mencukupi.
  • Dalam satu kali pengiriman pelanggan hanya dapat melakukan transfer maksimum sebesar Rp100.000.
  • Minimum sisa pulsa yang harus dipenuhi setelah pengirim melakukan Transfer Pulsa adalah Rp5.000.
  • Penerima pulsa tidak akan dikenakan biaya apapun untuk layanan ini.
  • Masa aktif penerima pulsa akan bertambah jika menerima transfer pulsa.

Baca Juga: Promo Tokopedia Khusus Pengguna Baru, Beli Pulsa Dapat Diskon Rp 15.000

Melalui Kode USSD

  • Buka layar panggilan di ponsel Anda.
  • Ketikkan nomor *879#.
  • Tekan ikon panggilan.
  • Pada menu pop-up yang muncul, masukkan nomor penerima pulsa.
  • Masukkan nominal pulsa yang akan dikirim.
  • Periksa nomor dan nominal yang telah dimasukkan, lalu ikuti instruksi selanjutnya.
  • Jika transaksi berhasil, akan ada notifikasi yang dikirimkan ke nomor Anda.

Baca Juga: Promo OVO Shoptakuler Bayar-Bayar, Beli Produk Digital Cashback Hingga 20%

Melalui SMS

  • Buka aplikasi pesan di ponsel Anda.
  • Pada kolom pesan, ketikkan pesan Kirim... Contoh: Kirim.088812345678.10000
  • Kirimkan SMS tersebut ke nomor 879.
  • Jika transaksi berhasil, Anda akan mendapatkan SMS notifikasi dari Smartfren.

Melalui Aplikasi MySF

  • Unduh dan instal aplikasi MySF di ponsel Anda.
  • Lakukan login dengan nomor Smartfren Anda.
  • Pilih menu E-Pulsa.
  • Masukkan nomor tujuan transfer dan nominal pulsa yang akan dikirim.
  • Masukkan kode MPIN.
  • Periksa nomor dan nominal yang akan dikirimkan, lalu pilih Submit atau Kirim.
  • Jika transaksi berhasil, Anda akan mendapatkan notifikasi.

Itulah cara-cara yang bisa Anda lakukan untuk mentransfer pulsa ke sesama nomor Smartfren. Semoga penjelasan di atas bermanfaat untuk Anda, dan selamat mencoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News